Happy Hello Kitty Kaoani

Tidak Diizinkan Klik Kanan Untuk Copy Paste !!!

Kamis, 19 Januari 2017

Tak Ada Anggaran Pengadaan Komputer, Berharap Semua Bisa UNBK

Jumat, 20 Januari 2017 11:00:00Tak Ada Anggaran Pengadaan Komputer, Berharap Semua Bisa UNBK
Kontributor: M. Safuan 

blokBojonegoro.com - Ujian Nasional (UN) tingkat SMA sederajat di Bojonegoro yang akan dilaksanakan pada bulan April mendatang, dipastikan seluruh lembaga SMA dan SMK akan Berbasis Komputer (UNBK), baik untuk sekolah negeri maupun swasta.

Guna memastikan kesiapan sekolah, pihak Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur Cabang Bojonegoro telah melakukan kunjungan ke beberapa sekolah hingga yang berada jauh dari pusat kota Bojonegoro. Keinginan menggelar UNBK tahun ini sesuai dengan yang diinginkan oleh provinsi untuk menggelar Ujian Nasional Berbasis Komputer hingga seratus persen.

Saat ditemui blokBojonegoro.com di kantor dinasnya, Sumiarso, selaku Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Cabang Bojonegoro mengatakan, ujian nasional tahun ini seluruh sekolah baik negeri maupun swasta bisa seratus persen melaksanakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK), dan apabila ada sekolah yang fasilitasnya tidak memadai maka bisa sharing atau menempati sekolah yang sudah siap dari segi fasilitasnya, karena tidak ada anggaran untuk pengadaan komputer dari pemerintah.

"Tidak ada anggaran pengadaan komputer untuk pelaksanaan ujian nasional, dan jadwal pelaksanaannya pun untuk SMA dan SMK tidak bersaman," jelas Pria asli Kabupaten Lamongan tersebut.

Saat ini pihak sekolah sudah melakukan berbagai tahapan persiapan, kata Sumiarso, mulai dari sosialisasi kepada siswa peserta UNBK hingga guru, bahkan bulan ini para guru diberi pelatihan untuk Proktor (Pengawas UNBK) dan Teknisi Komputer yang dilaksanakan setiap hari Sabtu dan Minggu.

Masih kata Sumiarso, pelaksanaan UNBK nantinya dimaksudkan untuk meningkatkan nilai kejujuran bagi seluruh siswa dan meningkatkan integritas mutu siswa, sekaligus tidak memakan biaya yang lebih banyak. "Sehingga dengan UNBK ini bisa lebih efisien dalam menekan biaya Ujian Nasional itu sendiri," terangnya.

Ia menambahkan, untuk pelaksanaan UNBK SMK akan digelar pada bulan April mulai tanggal 3 hingga 6, sedangkan untuk SMA akan dilaksanakan mulai tangga 10 hingga 13 April 2017. Sedangkan Syarat pelaksanaan UNBK yakni sekolah mempunyai sepertiga komputer dari jumlah siswa sekolah tersebut.

"Ya semoga Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) yang dicanangkan provinsi berjalan sesuai dengan yang diharapkan dan lancar," harap Sumiarso kepada blokBojonegoro.com. [saf/mu]
Comments
0 Comments
1458674257781522/' property='fb:admins'/>

Tidak ada komentar:

Posting Komentar