Happy Hello Kitty Kaoani

Tidak Diizinkan Klik Kanan Untuk Copy Paste !!!

Senin, 30 Januari 2017

1.763 Peserta Akan Ikuti UN Paket C

Senin, 30 Januari 2017 11:00:02 1.763 Peserta Akan Ikuti UN Paket C
Reporter: M Safuan 
blokBojonegoro.com - Pelaksanaan Ujian Nasional (UN) yang berlangsung bulan April mendatang untuk tingkat SMA/SMK nantinya digelar dengan sistem berbasis komputer. Tapi bagi peserta UN jenjang kesetaraan nantinya UN akan berbasis PBT (Paper Basic Test) atau tetap seperti biasa.
Sebanyak 1.763 peserta jenjang kesetaraan tingkat SMA atau disebut Paket C nantinya akan melaksanakan UN PBT pada bulan April dengan melaksanakan ujian sebanyak 7 Mata Pelajaran (Mapel). Yakni PKN, Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, Matematika, Sosiologi, Geografi dan Ekonomi.
Menurut Kasi Keaksaraan dan Buta Aksara Bidang Pendidikan Nonformal dan Informal (PNFI) Wahyu Hidayat, pelaksanaan UN akan bersamaan dengan tingkat SMA pada tanggal 10 hingga 13 April. Hanya beda jam saja yakni UN akan dimulai pukul 13.00 hingga pukul 18.00 Wib.
"Dalam jenjang Kesetaraan paket C setingkat SMA hanya terdapat satu jurusan yaitu jurusan Ilmu pengetahuan Sosial (IPS)," tambahnya.
Pelaksanaan UN kesetaraan akan digelar di 28 Pusat Kegiatan Belajar Mengajar (PKBM). Dengan jenjang pendidikan kesetaraan dalam mendapatkan ijazah sesuai dengan program pemerintah untuk memberikan pendidikan bagi siapapun.
Wahyu menjelaskan UN tak hanya bagi peserta paket C saja, tapi juga peserta Paket A dan Paket B dengan rincian Paket A sebanyak 537 peserta dan peserta paket B sebanyak 674 peserta.
"Semoga dengan ujian nasional  peserta Paket A,B dan C nantinya dapat ijazah sebagai syarat penunjang karier mereka untuk bisa bekerja," tutup Wahyu kepada blokBojonegoro.com. [saf/fah]
Comments
0 Comments
1458674257781522/' property='fb:admins'/>

Tidak ada komentar:

Posting Komentar