Happy Hello Kitty Kaoani

Tidak Diizinkan Klik Kanan Untuk Copy Paste !!!

Minggu, 25 September 2016

Peserta Perahu Hias Diberangkatkan Bupati

Minggu, 25 September 2016 13:00:52 Peserta Perahu Hias Diberangkatkan Bupati
Reporter: Maratus Shofifah

blokBojonegoro.com - Sekitar pukul 11.15 WIB, sebanyak 40 perahu hias dari berbagai lembaga, desa maupun instansi diberangkatkan langsung oleh Bupati Bojonegoro, Suyoto beserta Istri Mahfudhoh Suyoto. Juga tampak Wakil Bupati Setyo Hartono dan didampingi beberapa Forpimda lainya, Minggu (25/9/2016).

Baca juga: [Larung Sesaji Awali Proses Pemberangkatan Perahu Hias]
Para peserta tampak sudah bersiap sesuai nomor urut masing-masing kemudian berangkat satu persatu. Untuk memperlancar jalannya festival pintu bendungan gerak juga terus dibuka agar bisa meningkatkan volume air dengan kecepatan tinggi.

"Festival perahu hias ini juga untuk membangkitkan kepedulian masyarakat Bojonegoro agar tidak merusak sungai Bengawan Solo. Kalau ingin melihat wajah warga Bojonegoro maka lihatlah bengawannya," ungkapnya.

Usai memberangkatkan keseluruhan peserta, Bupati beserta rombongan ikut menaiki perahu yang sudah disediakan khusus. "Hati-hati di jalan, selamat sampai tujuan," ujar Bupati saat memberangkatkan peserta nomor satu sebelum menaiki perahu.

Seperti diketahui, masyarakat dari berbagai kalangan sudah berjubel memadati area tempat untuk menyaksikan lomba perahu hias dengan sekitar 40 peserta. Tidak hanya itu saja, di sepanjang bengawan tampak pula ribuan warga berada di tepi sungai terpanjang di Pulau Jawa itu.

"Ini acara yang juga ditunggu-tunggu masyarakat dalam perayaan Hari Jadi Kabupaten Bojonegoro," kata salah satu penonton, Riana Dwi Lestari. [ifa/lis]
Comments
0 Comments
1458674257781522/' property='fb:admins'/>

Tidak ada komentar:

Posting Komentar