Kamis, 12 October 2017 00:00:10
Reporter: Sutopo
bokBojonegoro.com - Bank Syariah Mandiri (BSM) Sumberrejo, Bojonegoro,
bersinergi dengan Laznas BSM menyerahkan 1 unit ambulans kepada RS
Muhammadiyah Babat, Lamongan, Rabu, (11/10/2017).
Branch Manager (BM) BSM, Kantor Cabang (KC) Sumberrejo, Anang Eko
Wicaksono mengatakan, mobil ambulans akan berfungsi sebagai mobil
operasional RS Muhammadiyah Babat Lamongan yang membutuhkan perawatan
medis.
Saat ini menurut dia, masyarakat Babat masih sangat terbatas untuk mendapatkan pelayanan kesehatan yang cepat dan tuntas.
Penambahan ambulance dari BSM, diharapan, akan memudahkan pick up bagi
pasien yang selama ini jadi kendala di wilayah Kecamatan
Babat-Lamongan.
Lebih lanjut kata Anang, masih banyak pasien yang membutuhkan perawatan
antar jemput, mengingat kondisi RS Muhammadiyah Babat yang masih sangat
terbatas
Karena, letak yang kurang luas sehingga kurang menampung jumlah pasien
yang bertambah banyak. San juga letak RS Muhammadiyah adalah
satu-satunya Rumah Sakit di wilayah Babat.
"Maka mobil ambulans disediakan untuk memudahkan layanan bagi
masyarakat terutama yang berada di medis pelosok-pelosok Babat” ujar
Anang Eko Wicaksono, disela acara serah terima mobil ambulans dari BSM
ke RS Muhammadiyah Babat-Lamongan.
Sementara itu Dirut RS Muhammadiyah Babat Lamongan, menyampaikan terima
kasih kepada BSM atas penyediaan mobil ambulans. “Sampai saat ini sudah
tersedia 2 mobil ambulans existing di RS Muhammadiyah Babat-Lamongan.
Dengan adanya tambahan 1 mobil ambulans dari BSM insya Allah akan
membantu kami melayani masyarakat” kata dr. Fara Nurdiana M.Kes.
Sementara itu Regional Retail Bangking Manager BSM Regional V Jawa
Surabaya 2, Achmad Barajak menuturkan, pemberian mobil ambulans
merupakan salah satu bentuk komitmen kepedulian BSM terhadap lingkungan
dan implementasi corporate social responsibility (CSR).
Pelaksanaan CSR di BSM memiliki tiga pilar yakni spiritualisme, nasionalisme dan kesejahteraan.
BSM merupakan bank syariah terbesar dengan asset per Juni 2017 sebesar Rp81,9 triliun.
Saat ini BSM fokus pada segmen ritel melalui 5 produk utama yaitu
Tabungan Mabrur Junior dan Tabungan BSM, Cicil dan Gadai Emas,
Pembiayaan Griya, Pembiayaan Pensiun, dan Pembiayaan Mikro.
Dengan adanya 767 kantor cabang di seluruh Indonesia termasuk Kantor
Cabang BSM Sumberrejo Bojonegoro dan didukung oleh ATM BSM dan Mandiri
Group, BSM merupakan bank syariah yang memiliki jaringan terluas di
Indonesia.
"Semoga apa yang kami lakukan dapat membantu pelayanan kesehatan bagi
masyarakat Babat dan membawa keberkahan untuk semua" ujar Achmad
Barajak. [top/lis]